Cyber Media
Call Warta: 2981039
Setiap orang pasti mempunyai hobi. Hobi merupakan bentuk dari bakat dan minat seseorang. Sering kita melihat orang sukses dengan hobi yang mereka miliki. Sebelum kita dapat mengembangkan hobi, kita harus mengetahui dulu apa yang dimaksud dengan minat dan bakat.
Aniva Kartika SPsi MA mengatakan bahwa bakat merupakan kemampuan khusus atau potensi lebih yang dimiliki seseorang dibanding dengan orang pada umumnya. Sedangkan minat berasal dari dalam individu itu sendiri ada perhatian dan upaya lebih untuk mempelajari, memunculkan rasa ingin tahu dalam individu.”Kalau bakat dan minat seseorang itu cocok maka orang itu tahu bagaimana cara mengembangkannya dan tahu cara mengatasi jika ada permasalahan atau tidak cepat putus asa,” jelas dosen yang mempunyai hobi memasak ini.
Kecocokan antara bakat dan minat dapat memunculkan motivasi di dalam diri seseorang. Motivasi merupakan usaha seseorang untuk mengahadapi masalah atau kendala yang dihadapi dalam menjalani pilihannya tersebut. ”Dengan adanya motivasi tersebut orang akan bertahan meski mengahadapi kendala atau masalah. Hal ini dapat terjadi karena sebelumnya dia mempunyai pengalaman keberhasilan yang membuat dia mampu untuk menyelesaikan masalah yang dihadapi,” tambah dosen yang akrab dipanggil Aniva.
Ada beberapa faktor yang dapat mendukung dan menghambat berkembangnya bakat dan minat seseorang. Faktor tersebut antara lain orang tua dan lingkungan. Orang tua dapat menjadi faktor pendukung jika orang tua cermat terhadap kemampuan yang dimiliki oleh anak. Mereka dapat mengembangkan kemampuan tersebut dengan cara menstimulasi dengan tepat. ”Kalau anak mempunyai kemampuan lebih dalam bidang bahasa maka orang tua dapat membantunya memberikan fasilitas seperti mengikuti kursus bahasa,” tutunya. Orang tua yang kurang melihat kemampuan yang dimiliki anaknya dapat menjadi faktor penghambat. jika hal ini terjadi yang seharusnya dapat menjadi pendukung ialah lingkungan sekolah dan teman.
Avina menyarankan kepada orangtua supaya cermat melihat kemapuan yang dimiliki oleh anaknya. Orang tua juga harus memberikan kesempatan untuk mengembangkan dan memfasilitasi agar dapat menjadi prestasi. Terkadang orang tua hanya melihat prestasi dari akademik saja, padahal bakat dan minat jika terus dilatih juga dapat menjadi prestasi. Sedangkan untuk teman-teman mahasiswa juga harus cermat melihat kemampuan yang dimiliki berdasarkan pengalaman keberhasilan. Kemudian diharapkan mampu mengembangkan melalui ikut bergabung dalam komunitas tertentu misalnya. (agn)