Warta
UBAYA
17-05-2025
Cyber Media
Detil Edisi Cetak dengan Rubrik :Seputar Kampus
- Lomba Psikologi Nasional, Bertukar Ilmu sekaligus Mencari Teman
Ada pepatah “sekali dayung dua tiga pulau terlampaui\". Nampaknya pepatah tersebutnya sangat pas untuk lomba yang satu ini. Lomba tersebut adalah Lomba Psikologi Nasional. Selain untuk mengadu pengetahuan, lomba tersebut yang diadakan di ruang Serbaguna Fakultas Psikologi (SGFP) juga bertujuan untuk memperkenalkan sesama Fakultas Psikologi yang ada di Indonesia. Lomba yang dibuat oleh gabungan dari enam universitas di Surabaya ini diadakan pada 6-9 April 2011 silam.
Lomba-lomba yang diadakan antara lain lomba debat, olympic, psikopaper dan psikoposter. Dengan diadakannya lomba-lomba tersebut, diharapkan semua mahasiswa Psikologi dapat turut berbagian dalam lomba tersebut. \"Kami mengundang kurang lebih 26 universitas di Indonesia untuk ikut dalam acara ini,\" ujar Regina Martha Tanudjaja, ketua panitia acara. Cabang lomba yang diadakan di Ubaya ialah cabang olympic, sedangkan untuk cabang lainnya, penyelenggaraannya diadakan tersebar di enam universitas.
\"Ilmu yang dilombakan meliputi teori dasar psikologi, psikomathic dan psikologi terapan,\" ungkap Regina mengenai lomba olympic. Lomba olympic ini tidak hanya untuk beradu ilmu namun juga untuk berbagi ilmu. \"Kami memasilitasi semua mahasiswa psikologi agar dapat berbagi ilmu dengan yang lainnya,\" kata mahasiswi FP angkatan 2009 tersebut.
Untuk mencapai tujuan, pastilah ada halangan. \"Panitia yang terbentuk merupakan gabungan dari enam universitas di Surabaya, jadi susah untuk berkomunikasi. Apalagi ini lomba yang pertama kali diadakan, jadi belum tahu titik lemahnya dan juga waktu persiapannya sangat mepet,\" ungkap Regina. Meski banyak halangan, namun lomba tersebut tetap dapat diselenggarakan berkat kerjasama dan bantuan dari dosen-dosen. \"Yah, untungnya dosen-dosen tidak hanya dari Ubaya namun juga dari universitas lain turut membantu sehingga acara ini tetap dapat berjalan dengan lancar,\" tutupnya. (twp)
[ Posted 11/06/2011 oleh welly ]