Cyber Media
Call Warta: 2981039
WU bukan cuma sekadar mendapat ilmu, tapi juga teman-teman antarfakultas yang bisa diajak having fun bareng
Itulah kesan dari Welly Nuralim SKom CH, kru WU generasi XXV. Berawal dari ajakan temannya, alumni jurusan Multimedia 2007 ini langsung mengiyakan ketika diajak bergabung di WU. “Kebetulan dari kecil aku hobi baca koran, jadi pingin tahu seluk beluk dunia jurnalistik,” ujar Welly. Sesuai dengan kuliahnya yang banyak berkecimpung di bidang layout dan desain, mantan redaktur online ini juga dapat mengimplementasikan ilmu kuliah yang didapatkan saat bergabung di WU. “Ya di WU aku juga sering bantu layout, disamping mengedit artikel,” ungkap cowok berinisial wmm ini.
Cowok yang mengawali karirnya sebagai reporter ini lalu menuturkan banyak sekali manfaat yang dipetik saat bergabung menjadi student employee di WU. “Saat liputan otomatis wawasanku menjadi bertambah. Selain itu di sana aku bisa belajar mengkoordinasi orang-orang, dan mengelola waktu dengan baik,” ungkap cowok yang sempat juga menjadi koordinator reporter tersebut. Keuntungan lainnya, Welly juga mendapat kesempatan untuk bertemu orang-orang penting saat melakukan tugasnya, seperti Walikota Surabaya, Tri Risma, sampai Gubernur Jawa Timur, Soekarwo.
Kebersamaan yang terjalin antarkru juga menjadi pengalaman yang tak terlupakan bagi penghobi sepak bola ini. “Seru banget bisa rekreasi, BBQ-an, dan outbond bareng sama anak-anak WU. Kesannya kompak dan solid,” ujarnya antusias. Namun di balik itu semua, tentu saja ada beberapa kendala yang dihadapi saat bekerja. “Susah juga kalau ada yang ngumpulin artikel lewat dari deadline, jadi terbitnya juga telat. Kalau begitu, tidak enak juga sama klien yang sudah memasang iklan, kok WU-nya tidak terbit-terbit?” tuturnya.
Ke depannya, doyan bermain game sepak bola tersebut ingin WU bisa menghasilkan suplemen berupa majalah. “Supaya Ubaya bisa lebih dikenal oleh anak-anak SMA, dan kalau bisa ada website WU juga,” harapnya. Sebagai pamungkas, cowok asli Jember ini berpesan kepada para juniornya di WU. “Jadikan WU sebagai tempat untuk belajar, manfaatkan waktu dengan baik, dan kerjakan tugas yang ada dengan sepenuh hati,” tutupnya. (mry)