Cyber Media
Call Warta: 2981039
Lulus dengan nilai baik dan dapat membanggakan orang tua, itulah keinginan dari Felicia Melissa Yuanita SH saat menjalani perkuliahan di Fakultas Hukum (FH) Ubaya. Cewek yang akrab disapa Icha ini mengaku sangat kaget saat menerima pesan singkat dari Warta Ubaya yang memberitahukan bahwa ia berhasil meraih predikat Mahasiswa Teladan FH. “Ini merupakan hadiah dari Tuhan. I just do the best what I can do,” ungkap kelahiran 12 Juni 1990 ini.
Dimulai dari kegiatannya dalam KSM Perdata, mahasiswi penghobi kuliner ini menjadi Sekretaris I Dewan Perwakilan Mahasiswa FH. Tak hanya itu, Icha juga mengikuti Tim Moot Court Competition (MCC) FH Ubaya sebanyak dua kali dan berhasil menorehkan prestasi gemilang dengan membawa pulang Piala Juara I Kejaksaan Agung Republik Indonesia diakhir tahun 2010. “Karena aku tim MCC, otomatis aku juga anggota KSM Debate and Moot Court dan aku mencurahkan segala kegiatan non akademisku ya di MCC ini,“ tutur dara yang besar di Jember ini.
Walaupun memiliki segudang kegiatan, Icha selalu memilih kegiatan yang menunjang kuliahnya. “Misalnya saja di MCC ini. Menurut saya, MCC merupakan salah satu wadah untuk mengaplikasikan teori – teori yang kudapat di kelas, sehingga bisa diterapkan pada kasus yang harus diselesaikan. Selain itu, saya juga dapat banyak ilmu tambahan karena sering berdiskusi dengan dosen – dosen pembimbing dan teman – teman satu tim,” ceritanya.
Meskipun Icha tidak tahu keuntungan apa yang diterimanya sebagai mahasiswa teladan, namun membuat orang tua dan temannya bangga merupakan keuntungan yang membahagiakan baginya. “ Aku bisa dapat ini juga berkat bantuan dan dukungan dari keluarga dan teman – temanku yang luar biasa. Jadi buatku ini adalah hasil kerja keras bersama, dan pencapaian ini juga milik bersama.” kata Icha sambil tertawa.
Icha yang sudah memasuki dunia kerja juga memiliki cerita tersendiri. Ia mengaku banyak hal yang mebuatnya kaget saat masuk dunia kerja. “Gimana nggak, apa yang didapat dikampus tidak semuanya bisa langsung aku praktekkan, masih banyak sekali yang harus aku pelajari. Jadi pesanku buat temen-temen Ubaya, jangan sia-siain kesempatan untuk praktek dan mengetahui dunia kerja secara langsung. Biar nggak kaget kaya’ aku,” tutupnya. (yoo/wu)