Cyber Media
Call Warta: 2981039
‘Love what you do, bukan do what you love’. Berkali-kali perempuan kelahiran 13 Februari 1990 ini menyebutkan hal tersebut. Siapakah dia? Sylvia Andriani, salah satu mahasiswa yang berhasil lulus dengan predikat Cum Laude, dengan IPK 3,818. Bahkan tak tanggung-tanggung cewek yang juga finalis Putri Ubaya dan mendapat predikat miss photogenic itu lulus hanya dalam waktu tiga tahun saja.
Meski berhasil lulus dengan IP memuaskan, bukan berarti pekerjaan mahasiswi FBE ini hanya belajar dan belajar saja. Dia juga aktif mengikuti sejumlah kegiatan. “Saking banyaknya kegiatan, semester VI IP-ku sempat jatuh,” katanya. Selama kuliah, Sylvi tergabung dalam KSM Manajemen mulai dari semester I-IV dan ia juga aktif menjadi asdos. “Senang bisa menjadi asdos, lewat mengajari mereka, jadi memudahkanku untuk mengingat juga materinya,” ungkapnya.
Keinginannya untuk membahagiakan orang tua, membuatnya terus berjuang untuk mendapat IP bagus. Oleh karena itu, dibutuhkan semangat pantang menyerah. “Semua itu memang berat, apalagi skripsi. Kalau belum mulai sudah mikir tidak mampu, itu justru akan menyulitkan. Kuncinya, jalani saja, cintai apa yang kamu kerjakan!” ungkapnya.
Meski baru lulus, mahasiswi angkatan 2008 itu sudah mendapat banyak tawaran untuk bekerja dan sekarang ia sedang bekerja di Mega Capital, bagian financial advisor. Tapi ia masih ingin mencari banyak pengalaman dengan bekerja di tempat lain atau juga mengambil studi S2.
Semua hasil yang telah tercapai ini tak lepas dari dukungan keluarga, pacar dan teman. “Kalau tidak ada mereka, aku nggak akan bisa semaju ini,” ucapnya. Buat teman-teman Ubaya, Sylvi juga berpesan, “Jangan pernah menyerah terhadap apapun yang ada di hadapanmu, percaya setiap ada hujan ada pelangi. Kalian pasti bisa, asal mau berusaha.” (vqs)