Cyber Media
Call Warta: 2981039
Memang backapaking cukup banyak diminati kaum muda, travelling yang sederhana dan tidak menghabiskan banyak biaya. Tapi tak semua, memilih perjalanan tersebut. Salah satunya Raisha, mahasiswi FP.
“Melihat orang yang melakukan perjalanan backpacker itu keren, tapi aku bukan tipe orang yang suka melakukan perjalanan backpacker,” paparnya. Bacpacker itu harus memiliki jiwa yang petualang, mandiri, serius meskipun cuek, dan yang terpenting peka terhadap lingkungan. “Kalau mereka tidak punya salah satu sifat tersebut, rasanya kurang pas gitu,” imbuh cewek keturunan Arab ini.
Banyak faktor yang tidak memungkinkan untuk cewek berjilbab ini melakukan perjalanan backpacking. “Pertama, tidak diijinkan sama mama untuk pergi sendiri dan aku suka bawa barang yang berlebihan, lebih bagus lebih daripada kurang,” imbuhnya.
Melakukan perjalanan backpacker memang membutuhkan kesiapan dalam segala hal. “Yang aku takutkan kalau terjadi apa-apa di perjalanan rasanya tidak siap sama sekali,” imbuh cewek yang sedang menyelesaikan skripsi. “Buat para bacpaker sejati, tetap melanjutkan perjalanan yang menyenangkan dan seru, dan aku tetap dengan perjalanan koperku,” tutupnya.(rei)