Cyber Media
Call Warta: 2981039
Permainan bridge merupakan permainan kartu yang mengandalkan strategi dan keberuntungan. Permainan ini biasa dimainkan oleh empat orang. UKM ini latihan rutin setiap hari Sabtu pukul 10.00-17.00 di kesekretariatan UKM Brigde. “Kami baru-baru ini mengadakan Ubaya Bridge Cup yaitu turnament bridge beregu untuk atlet bridge junior,” kata Richard Giovanni selaku Ketua Bidang Organisasi.
Mengenai biaya, UKM ini tidak ada biaya khusus, peralatan permainan sudah disediakan di UKM. Hanya sewaktu turnament saja mengeluarkan biaya. Hingga saat ini anggotanya telah mencapai 20 orang. Manfaat dalam bermain bridge selain melatih berkomunikasi dengan partner, permainan ini juga dapat meningkatkan daya otak kanan yang berhubungan dengan EQ dan daya otak kiri berhubungan dengan IQ. Saat ditanya mengenai harapan untuk UKM Bridge ia mengatakan, “Saya ingin membentuk tim bridge di Ubaya yang solid dan berprestasi.” (re1)