Cyber Media
Call Warta: 2981039
Menjalani rutinitas dalam kelas identik dengan sebuah pembelajaran di dunia pendidikan. Belajar dengan mendengarkan penjelasan dosen, presentasi, dan diskusi memang merupakan poin penting dalam kegiatan pembelajaran. Namun, apakah belajar hanya sebatas itu? Menjawab pertanyaan tersebut, universitas sebagai lembaga pendidikan perlu memiliki berbagai program pembelajaran yang mampu mengajak mahasiswa melihat berbagai realita yang sebenarnya dalam rangka mengaplikasikan ilmu. Di luar batas tembok-tembok kelas, di sebuah alam yang bebas.
Demikian halnya dengan Ubaya, universitas berlambang daun kluwih dengan ikon kota Surabaya yakni ikan suro dan boyo di dalamnya ini menyediakan berbagai program kegiatan mahasiswa di luar kelas. Organisasi mahasiswa (ormawa) merupakan salah satu jawabannya. Dengan menyediakan berbagai unit kegiatan dalam lingkup universitas maupun kelompok minat dan studi di tingkat fakultas, Ubaya berharap para mahasiswanya dapat memanfaatkan baik-baik guna pengembangan diri. Ormawa tersebut didesain seperti sebuah wadah yang menampung minat dan bakat mahasiswanya, baik dalam hal olah raga, seni, akademis, maupun kerohanian. Tersedia pula kampung ormawa yang dapat menjadi tempat setiap ormawa melakukan koordinasi dengan anggotanya.
Kehadiran UKM di dalam universitas tak hanya bermanfaat bagi anggotanya sendiri. Secara umum, setiap UKM berkontribusi dalam membangun citra mahasiswa, alumni, calon mahasiswa, dan seluruh civitas akademika Ubaya melalui prestasi-prestasinya di berbagai kejuaraan. Menghadapi kemajuan zaman dalam dunia global tentunya tak cukup hanya dengan bermodal ilmu akademis. Keseimbangan antara hal-hal yang bersifat hard skill maupun soft skill semakin dibutuhkan untuk menjawab tantangan tersebut. Oleh karena itu, selagi masih berstatus mahasiswa, tentukan pilihan yang bijak dalam menyikapi adanya program-program bermanfaat yang disediakan oleh universitas kita tercinta, Ubaya. (syn, bbs)