Warta
UBAYA
21-11-2024
Cyber Media
Detil Edisi Cetak dengan Rubrik :Fokus
- Galeri Pendapat Mahasiswa Catat vs Copy
Dian Novianti, mahasiswa FP 2010
“Membuat catatan sendiri jauh lebih enak daripada copy materi atau pinjam catatan teman. Mencatat sendiri itu bisa lebih lengkap karena banyak penjelasan penting dari dosen.”
Dinar Youvita, mahasiswa FH 2007
“Menurutku lebih enak mencatat sendiri. Jadi aku bisa ngerti apa materi yang dicatat. Kalu copy, kadang nggak terlalu paham dengan isi materinya.”
Olivia Agustin, mahasiswa FBE 2009
“Kalau aku sih mencatat sendiri dahulu. Baru kalau sudah selesai dicocokin dengan catatan teman. Siapa tahu ada yang kurang. Selain catatan jadi lengkap, aku juga paham materinya.”
Adrian Pratama, mahasiswa FTB 2007
“Sebetulnya sih mencatat lebih enak. Tapi, aku pengen fokus dulu dengan penjelasan dosen, biar paham penjelasannya. Jadi terpaksa copy deh.”
Yuliana, mahasiswa FT 2008
”Enak mencatat sendiri lah. Lengkap plus paham betul isi catatan kita. Bermanfaat banget buat nyicil belajar.”
Charles Lilimanak, mahasiswa FF 2007
”Secara pribadi sih, aku lebih suka ngopy. Soalnya lebih praktis dan bisa lebih rapi daripada nyatet sendiri.”
Eko Mardi Saputro, Poltek 2010
”Aku senangnya ngopy, asal catatan yang di-copy bisa kumengerti. Jadi nggak asal ngopy aja, tapi aku harus paham maksudnya.” (mei,az)
[ Posted 01/02/2011 oleh welly ]